KARUTAN HADIRI PISAH SAMBUT KAKANWIL DAN KADIV YANKUM KANWIL KEMENKUMHAM SULBAR

KARUTAN HADIRI PISAH SAMBUT KAKANWIL DAN KADIV YANKUM KANWIL KEMENKUMHAM SULBAR

“Rutan Mamuju Kanwil Kemenkumham Sulbar”

KARUTAN HADIRI PISAH SAMBUT KAKANWIL DAN KADIV YANKUM KANWIL KEMENKUMHAM SULBAR

HUMAS.RUTAMA.-Kepala Rutan Kelas IIB Mamuju Novian Endus Santoso, A. Md. IP, S.H, M.H menghadiri pisah sambut Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kemenkumham Sulbar bertempat di Aula Pengayoman Kanwi Kemenkumham Sulbar (02/01).

Pada kegiatan pisah sambut ini dilaksanakan pula serah terima jabatan Kakanwil Sulbar dari pejabat sebelumnya yakni Faisol Ali, S.H, M.H kepada pejabat yang baru yaitu Parlindungan, S.H, M.H.

Selain itu, kegiatan ini dihadiri oleh Pj.Gubernur Sulbar yang diwakili oleh Asisten I Pemprov Sulbar, Ketua DPRD Sulbar, Wakil Bupati Mamuju serta unsur Forkopimda Pemprov. Sulbar, Para Kepala Divisi, para Pejabat Struktural dan Kepala UPT Lingkup Kemenkumham Sulbar, serta undangan.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham yang baru dalam sambutannya mengatakan sebagai Insan Pengayoman untuk mengedepankan asas kepentingan terhadap pelayanan kepada masyarakat demi membangun Provinsi Sulawesi Barat yang Mala’bi. Kakanwil mengharapkan sinergitas dan kerjasama antar sesama Intansi sebagai Kakanwil yang baru untuk tetap menjaga silaturahmi yang sudah terjalin sejak lama. Pejabat yang lama dalam sambutannya mengatakan terima kasih dan apresiasi setinggi tingginya selama 8 bulan memimpin Kanwil Kemenkumham Sulbar atas kerjasama dan komunikasi yang baik. Diharapkan dengan pejabat yang baru untuk melanjutkan estafet kepemimpinan dengan penuh semangat.

Sebelumnya pejabat lama mendapat penugasan baru sebagai Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Selatan.

#KumhamPasti
#Pemasyarakatan
#Ditjenpas
@Kemenkumham_RI –
@Kumham_Sulbar –
@NewsKemenkumham –
#KanwilSulbar –
#KumhamSulbar –
#FaisolAli –
#Yasonna
@FaisolAli2022

LEAVE A COMMENT

Your comment will be published within 24 hours.

© Copyright 2022 Mandarlink Theme by RUTAN MAMUJU