<strong>Pengecekan NIK dan Perekaman Data Kependudukan Warga Binaan Oleh Disdukcapil Kab. Mamuju Tengah</strong>

Pengecekan NIK dan Perekaman Data Kependudukan Warga Binaan Oleh Disdukcapil Kab. Mamuju Tengah

HUMAS.RUTAMA.,-Rutan Kelas IIB Mamuju bekerja sama dengan Dinas Kependudukan & Catatan Sipil Kabupaten Mamuju Tengah menggelar kegiatan Pelayanan Administrasi Kependudukan berupa perekaman Elektronik KTP (E-KTP) bagi Warga Binaan Pemasyarakatan bertempat di Aula Rutan Mamuju (19/02).

Selain untuk mengetahui data NIK Warga Binaan yang belum diketahui, juga menjelang PEMILU DAN PEMILUKADA 2024, Rutan Kelas IIB Mamuju dan Disdukcapil Kab. Mamuju Tengah berupaya memastikan data kependudukan dapat termonitor dengan baik salah satunya terkait kelengkapan data daftar pemilih tetap. Terdapat 97 Warga Binaan yang berdomisili di Kab. Mamuju Tengah telah melaksanakan pengambilan perekaman data E-KTP, adapun hasil perekaman data setelah diverifikasi oleh pihak Disdukcapil Kab. Mamuju Tengah adalah sebagai berikut:
a. 87 orang WBP Pengecekan NIK
b. 05 orang Perekaman Data Penduduk
c. 05 orang Pindah Domisili ke Kab. Mamuju Tengah

Seluruh WBP Rutan Mamuju yang berdomisili di Kab. Mamuju Tengah telah melakukan pengecekan NIK dan perekaman data kependudukan. Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Kab. Mamuju Tengah Syamsuari, SE sangat mengaresiasi dan berterima kasih dengan adanya Warga Binaan yang berdomisili di Mamuju Tengah dapat terlayani hak kependudukannya, sehingga ini sangat bermanfaat untuk kedepannya seperti BPJS dan Hak Pilih pada Pemilihan Umum. Hal senada diungkapkan oleh Kasubsie Pelayanan Tahanan Rutan Mamuju Baskoro Asri Nurmahdi, A. Md.P,.S.H mengucapkan terima kasih yang jauh datang dari Mamuju Tengah untuk melaksanakan pengecekan dan perekaman NIK, Kasubsie Yantah berharap kedepannya ini dilaksankan secara berkala.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabid. Pembinaan, Bimbingan dan TI Kanwil Kemenkumham Sulbar Akhmad Herriansyah dan Kabid. Perekaman Kependudukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Sulawesi Barat Ibrahim.

Adapun kegiatan pengecakan NIK dan perekaman data penduduk berjalan aman dan lancar serta situasi Rutan pada saat kegiatan berlangsung kondusif.

@Kumham_Sulbar
@NewsKemenkumham
#KanwilSulbar
#KumhamSulbar
#Yasonna
#Parlindungan
#Pemasyarakatan
#Ditjenpas
#rutanmamujutoday

LEAVE A COMMENT

Your comment will be published within 24 hours.

© Copyright 2022 Mandarlink Theme by RUTAN MAMUJU