RUTAN MAMUJU TERPILIH MENJADI SALAH SATU DARI 50 UPT PERCONTOHAN MANAJEMEN KRISIS KOMUNIKASI PEMASYARAKATAN

RUTAN MAMUJU TERPILIH MENJADI SALAH SATU DARI 50 UPT PERCONTOHAN MANAJEMEN KRISIS KOMUNIKASI PEMASYARAKATAN

HUMAS.RUTAMA.,-Rutan Kelas IIB Mamuju menjadi satu diantara 50 UPT Pemasyarakatan se-Indonesia yang ditetapkan sebagai UPT Percontohan Manajemen Krisis Komunikasi Pemasyarakatan. Rabu (09/11)

Kepala Rutan Kelas IIB Mamuju Novian Endus Santoso, A.Md.IP, SH, MH., hadir secara langsung mengikuti rangkaian kegiatan Pembentukan Agen Informasi dan Publikasi Pemasyarakatan: Launching Grand Strategy Komunikasi Humas Pemasyarakatan sekaligus Penetapan dan Pelatihan 50 UPT Percontohan Manajemen Krisis Komunikasi Pemasyarakatan.

Kegiatan dibuka langsung oleh Direktur Jendral Pemasyarakatan Bapak Reynhard S.P Silitonga, Bagi petugas yang menjalani fungsi kehumasan harus mampu menyampaikan informasi secara cepat, tepat dan terukur” tuturnya. Lebih lanjut, beliau menyampaikan bahwa humas pemasyarakatan harus memiliki strategi komunikasi yang efektif agar terbangun citra positif pemasyarakatan serta mampu untuk melakukan pencegahan dan mitigasi krisis komunikasi.

Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 8 s/d 10 November 2022 dan bertempat di Hotel Discovery Ancol Jakarta.

#workfromheart
#RutanMamujuToday
#KumhamPasti
#KumhamSehat
#KumhamProduktif
#SemakinPASTI
#berakhlak

LEAVE A COMMENT

Your comment will be published within 24 hours.

© Copyright 2022 Mandarlink Theme by RUTAN MAMUJU