KOORDINASI KE DISDUKCAPIL KAB. MAMUJU, TARGETKAN SELURUH WARGA BINAAN MEMPUNYAI NIK DAN HAK PILIH

KOORDINASI KE DISDUKCAPIL KAB. MAMUJU, TARGETKAN SELURUH WARGA BINAAN MEMPUNYAI NIK DAN HAK PILIH

HUMAS.RUTAMA.,-Dalam rangka meningkatkan pelayanan Warga Binaan pada bidang kependudukan , dilaksanakan koordinasi dengan Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil Kab. Mamuju bertempat di Kantor Disdukcapil Mamuju (14/02).

Dalam koordinasi ini Kepala Rutan Kelas IIB Mamuju Novian Endus Santoso, A. Md. IP, S.H, M.H bersama Kepala Subseksie Pelayanan Tahanan diterima oleh Kepala Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil Kab. Mamuju Agung Pattola, S.IP di ruang kerjanya. Kunjungan ini selain untuk mempererat silaturahmi juga membahas penyelaraskan Data NIK WBP Warga Mamuju yang ada di Disdukcapil Mamuju serta pendataan WBP Warga luar serta pemenuhan Hak Pilih melalui NIK.

Kadisdukcapil Kab. Mamuju siap membantu dan memfasilitasi permintaan perekaman dan pengecekan NIK Warga Binaan.

Selain itu, koordinasi ini bertujuan untuk mempersiapkan Kegiatan Perekaman Data NIK dan Pencetakan KTP Elektronik bagi WBP dan Pegawai/Petugas yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

@Kumham_Sulbar
@NewsKemenkumham
#KanwilSulbar
#KumhamSulbar
#Yasonna
#Parlindungan
#Pemasyarakatan
#Ditjenpas
#rutanmamujutoday

LEAVE A COMMENT

Your comment will be published within 24 hours.

© Copyright 2022 Mandarlink Theme by RUTAN MAMUJU