PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN MELALUI PELATIHAN BAHASA ISYARAT

PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN MELALUI PELATIHAN BAHASA ISYARAT

HUMAS.RUTAMA.Dalam rangka Penguatan Pelaksanaan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM)
untuk seluruh satuan kerja/UPT di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat.

Divisi Pelayanan Hukum dan HAM bekerjasama dengan Sekolah Luar Biasa Negeri Pembina Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat mengadakan Pelatihan bahasa isyarat bagi operator layanan pada satuan kerja/UPT di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM dan Rutan Kelas IIB Mamuju mengirimkan 02 (dua) orang operator P2HAM.

Oleh karena itu, Kakanwil meminta kepada seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan ini dengan sungguh – sungguh.

Pada materi bahasa isyarat ini dibawa oleh Dra. Betrina yang merupakan pengajar pada Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Sulawesi Barat. Adapun materi yang dibawakan yakni Materi tentang Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (BISI) yang merupakan komunikasi dengan bahasa isyarat yang meliputi isyarat pokok yang melambangkan kata atau konsep, isyarat tambahan yang melambangkan awalan akhiran dan partikel serta isyarat bentukan yang merupakan gabungan isyarat pokok dan isyarat imbuhan.

Kegiatan ini sangat dipresiasi dan sangat didukung oleh Kepala Kantor Kantor Wilayah Kemenkumham Sulbar Bapak Parlindungan dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulbar Bapak Robianto serta Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Mamuju Bapak Novian Endus Santoso.

@NewsKemenkumham
#KanwilSulbar
#KumhamSulbar
#Yasonna
#Parlindungan
#Pemasyarakatan
#ditjenpas
#rutanmamujutoday

LEAVE A COMMENT

Your comment will be published within 24 hours.

© Copyright 2022 Mandarlink Theme by RUTAN MAMUJU